468x60 Ads

DUKA KELUARGA KORBAN DI LANUD HALIM PERDANA KUSUMAH

Jakarta --- Isak tangis dan duka yang mendalam mengiringi upacara serah terima jenazah korban jatuhnya Pesawat Sukhoi Superjet 100 di Lanud Halim Perdana Kusumah pada Rabu 23/05/2012 sekitar jam 10.00 WIB pagi tadi. Seluruh keluarga korban terlihat menghadiri acara ini untuk menjemput keluarga mereka yang telah menjadi korban dalam kejadian tersebut. Kepala BASARNAS, Marsekal Madya (TNI) Daryatmo, S. IP, dalam hal ini sebagai SAR Coordiantor (SC) menyerahkan seluruh jenazah korban kepada pemerintah yang dalam hal ini diwakili oleh Menteri Perhubungan, EE Mangindaan, untuk selanjutnya diserahkan kepada keluarga korban untuk dimakamkan di tempat peristirahatannya yang terakhir. Terlihat juga seluruh kerabat korban juga ikut mendampingi sebagai penghormatan yang terakhir yang pernah dekat dengan korban. Kepala Kantor SAR Jakarta, I Ketut Parwa, S.H, M.M, dalam kesempatan yang sama juga mengucapkan turut berbela sungkawa yang sedalam-dalamnya kepada korban jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100 semoga amal ibadahnya diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga korban yang ditinggalkan tetap sabar dan tabah dalam menjalani cobaan ini. (rml/hms).



 


0 komentar:

Posting Komentar

 
KANTOR SAR JAKARTA © 2011 Theme BY RAMLI P HUMAS SAR JAKARTA.